Pengaruh Penerapan Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Cibitung

  • Layon Hocben Hutagaol Universitas Bina Insani
  • Suriani br Ginting Universitas Bina Insani

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Penerapan Modrenisasi Sistem administrasi perpajakan dari aspek struktur organisasi, prosedur organisasi, strategi organisasi, dan budaya organisasi terhadap kepatuhan wajib pajak. Penelitian ini dilakukan pada Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Cibitung Bekasi dengan mengambil 100 sampel dari wajib pajak pribadi, dengan menyebarkan kuesioner sebagai data primer. Teknik penentuan sampel dalam penelitian ini diambil secara Random Sampling. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda menggunakan alat bantu SPSS 23.00. Hasil penelitian berdasarkan uji t statistik menunjukkan bahwa struktur organisasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak. Prosedur organisasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak. Strategi organisasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak. Dan budaya organisasi tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak. Secara simultan struktur organisasi, prosedur organisasi, strategi organisasi, dan budaya organisasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak. Hasil koefisien determinasi determinasi menunjukkan bahwa nilai R Square Adjusted (R) adalah sebesar 0.619. Hal ini berarti bahwa pengaruh struktur organisasi, prosedur organisasi, strategi organisasi, dan budaya organisasi terhadap kepatuhan wajib pajak adalah sebesar 61.9% dan sisanya 38.1% (100% - 61.9% = 38.1%) dipengaruhi oleh faktor-faktor lain. Berarti penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif antara reformasi administrasi perpajakan terhadap kepatuhan wajib pajak.
Kata kunci: Modrenisasi, Struktur, Prosedur, Strategi, Budaya,Kepatuhan)
 
Abstract: This research purpose to analyze the effect of applying the tax administration system modification from aspects of organizational structure, organizational procedures, organizational strategy, and organizational culture to taxpayer compliance. This research was conducted at Tax Office (KPP) Cibitung Bekasi by distributing questioners to 100 samples from individual taxpayers. Samples determination technique used in this research was random sampling method. Analysis method used was double linear regression using SPSS 23.00 tool. The research result based on statistic t test shows that organization structure has significant influence to the taxpayer compliance. Organization procedure has significant influence to the taxpayer compliance. Organization strategy had significant influence to the taxpayer compliance. Organization culture has no significant influence to the taxpayer compliance. Simultaneously shows that organization structure, procedure, strategy, and culture have significant influence to the taxpayer compliance. Determinant coefficient shows that R Square Adjusted (R) value is 0.619. It means that the influence of organization structure, procedure, strategy, and culture, to the taxpayer compliance is 61.9%, and the remaining 38.1% (100%-61.9%=38.1%) is influenced by other factors. It means that It can be concluded from this research, that there is a positive influence between tax administration reform to the taxpayer compliance.
Keywords: Structure, procedure, strategy, culture, and  compliance

References

Aji Fauzie & Dewi Kusuma Wardani 2014 “Pengaruh Penerapan Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan Terhadap Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak (Studi Empiris di Kantor Pelayanan Pajak PratamaBantul Yogyakarta)”
Bambang Supomo dan Nur Indriantoro, 2002, Metodologi Penelitian Bisnis, Cetakan Kedua, Yogyakara; Penerbit BFEE UGM.
Ghozali, Imam. “Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS”. Badan Penerbit-Undip, Semarang, 2005.
Ghozali, Imam. (2011). Aplikasi Analisis Multivariate dengan SPSS. Semarang: Badan Penerbit Undip Semarang. Melisari, Lisa Adha. “Pengaruh Penerapan Sistem Monitoring Pelaporan Pembayaran Pajak (MP3) dan Profesionalisme Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak”. UIN, Jakarta, 2008.
James. Simon dan Nobes, Christhoper. 1992. The Economisc of Taxation. Fourth Edition. Ame-rica: Prentice Hall.
Mardiasmo. 2011. Perpajakan. Edisi Revisi. Yogyakarta : Official Assessment menjadi Selft Assessment.
Marcus, Taufan Sofyan. (2005).Pengaruh Penerapan Sistem Administrasi Perpajakan Modern
terhadap Kepatuhan Wajib Pajak pada Kantor Pelayanan Pajak di Lingkungan Kantor Wilayah,Direktorat Jenderal Pajak Wajib Pajak Besar, Skripsi, Sekolah Tinggi Akuntansi Negara, Jakarta.
Mangunsong, 2009.” Pengaruh Penerapan Sistem Administrasi Perpajakan Modern Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak. Skripsi. Fakultas Ekonomi Universitas Kristen Maranatha Bandung”.
Melisari, Lisa Adha. “Pengaruh Penerapan Sistem Monitoring Pelaporan Pembayaran Pajak (MP3) dan Profesionalisme Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak”. UIN, Jakarta, 2008.
Nurmantu, Safri. 2005. Pengantar Perpajakan, Kelompok Yayasan Obor, Jakarta.
Rio Septiadi Adimarta “Pengaruh Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan Terhadap Tingkat Kepatuhan Pengusaha Kena Pajak Di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Padang Dan Solok”
Satriyo, Andika. “Pengaruh Reformasi Administrasi Perpajakan Terhadap Kepatuhan Wajib PajakPada Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jakarta Setiabudi”. Universitas pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta, 2007.
Sugiyono. (2012). Memahami Penelitian Kualitatif”. Bandung : ALFABETA.
Satriyo, Andika. “Pengaruh Reformasi Administrasi Perpajakan Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Pada Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jakarta Setiabudi”. Universitas pembangunan Nasional“Veteran” Jakarta, 2007.
Mikkael, R. H. (2017). ANALISIS PENERAPAN E-FAKTUR DAN KETEPATAN WAKTU PELAPORAN TERHADAP EFEKTIVITAS PERPAJAKAN PT. INTERNASIONAL SUKSES ABADI. PUBLIK, 13(1), 29-42.
Zidni Amaliah Mardlo “Reformasi Perpajakan Jilid III Terus Berlanjut” Artikel beranda DJP
Liberty, Pandiangan. (2008) Modernisasi dan Reformasi Pelayanan Perpajakan. PT. Elex Media Komputindo, Jakarta
Published
2020-06-25
How to Cite
HUTAGAOL, Layon Hocben; GINTING, Suriani br. Pengaruh Penerapan Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Cibitung. JURNAL ONLINE INSAN AKUNTAN, [S.l.], v. 5, n. 1, p. 113-124, june 2020. ISSN 2528-0163. Available at: <https://460290.0x60nl4us.asia/index.php/JOIA/article/view/1326>. Date accessed: 28 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.51211/joia.v5i1.1326.